Detail Berita

KEGIATAN PENGAMANAN MALAM PERGANTIAN TAHUN 2023 MENUJU TAHUN 2024 KECAMATAN DAU KABUPATEN MALANG

Dau, Pada hari Minggu, 31 Desember 2023, pukul 16.30 s/selesai, telah dilaksanakan kegiatan Pengamanan Malam Pergantian Tahun 2023 menuju Tahun 2024 dengan rangkaian kegiatan sbb : 

A. Apel Gelar Pasukan Pengamanan Malam Pergantian Tahun 2023, bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Dau, bersama TNI/Polri, Satgas Kecamatan, Linmas, Organisasi RAPI, Banser dengan pimpinan Apel Muspika Kecamatan Dau, jumlah peserta ± 70 orang, Apel diawali dengan Penyampaian arahan Muspika Kecamatan Dau dalam pengamanan pergantian tahun 2024 : 
1. Iptu.Sugihartono, SH.MH selaku Plt. Polsek Dau.
2. Kapt. Arm. Abdul Kodir selaku Danramil 29 Dau.
3. Ahmad Luthfi D, SE.MM. selaku Sekcam Dau mewakili Camat Dau.

B. Pukul 20.30 wib Patroli Wilayah Tiga Pilar unsur Polsek dau, Koramil dan Kecamatan, kegiatan diawali dengan apel yang dipimpin Iptu Sugihartono selaku Plt. Polsek Dau dengan agenda melaksanakan Patroli tempat Keramaian warga dalam menyambut Tahun Baru 2024  al  : 
1. TR Sengkaling Mulyoagung 
2. Rayz Hotel Jetis Mulyoagung 
3. Cafe Dermo, Cafe Jetak Ngasri Desa Mulyoagung.
4. Lapangan Desa Landungsari 
5. Monitoring Sijalinmajateru 2024  Desa Landungsari dan Desa Mulyoagung.

C. Pukul 22.30 Wib. Menyaksikan Live Sijalinmajataru ( Sigap Jaga lingkungan malam Tahun Baru ) di stasiun JTV yang tersambung Live Gedung Grahadi Surabaya  Prov. Jawa Timur, dengan Kegiatan sbb : 
1. Pemberian Santunan Anak Yatim oleh Kepala Satuan PP. Prov. Jatim.
2. Kenduri dan Do'a bersama 
3. Penampilan Kelompok Patrol Juara 1 tahun 2023.
4. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya 
5. Sambutan - Sambutan : 
a. Sambutan M. Hadi Wawan, Kasatpol PP Prov. jatim Menyampaikan Laporan Penyelenggaraan Sijalinmajataru 2024, dilanjutkan menyaksikan Video Kompilasi 5 Tahun Kepemimpinan Gunernur Jatim, dan pemberian Penghargaan Musium Rekor Dunia Indonesia, Kenduri Tutup tahun Terbanyak 

b. Sambutan Drs. Benny Sampirwanto,M.Si. selaku Asisten Pemerintahan dan Kesra Prov. Jatim, mewakili Gubernur Jawa Timur. 

6. Pemukulan kentongan secara serentak di setiap desa/Kelurahan se Jawa Timur, sebagai tanda mengakhiri Tahun 2023 menuju Tahun 2024. 

7. Kegiatan diakhiri dengan Do'a bersama. 

Hadir.pada kegiatan : 
1. Drs. Benny Sampirwanto,M.Si. selaku Asisten Pemerintahan dan Kesra Prov. Jatim, mewakili Gubernur Jawa Timur
2. Kombes Pol Asep I Rosadi Direktur Mewakili Kapolda Prov. Jatim 
3. La ode M. Nurdin selaku Wakil Asisten Teritorial (Waaster) Kodam V/Brawijaya di Surabaya mewakili Danrem 
4. M. Hadi Wawan, Kasatpol PP Prov. jatim
5. Kepala Dinas Perhubungan Prov. Jatim
6. Kepala Pelaksana BPBD Prop. Jatim 

Selama giat berlangsung, berjalan dengan aman dan kondusif serta Protokol Kesehatan.

Berita Lain